Gus Imin Pengin Gedung Akpolbang jadi Pusat Pelatihan Kepemimpinan Kader PKB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin meletakkan batu pertama pembangunan gedung Akademi Politik Kebangsaan (Akpolbang) PKB di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (22/8) pagi.
Gus Imin bersyukur pembangunan gedung Akpolbang bisa dimulai.
"Ini momentum penting menjelang Muktamar PKB. Peletakan batu pertama untuk pembangunan pusat pelatihan kader PKB yang untuk sementara kami menamakannya Gedung Akpolbang, Akademi Politik Kebangsaan. Sebenarnya sudah berjalan bertahun-tahun, tetapi belum memiliki alamat yang jelas," kata Gus Imin.
Dalam peletakkan batu pertama ini, Gus Imin didampingi sejumlah pengurus DPP PKB, di antaranya anggota Dewan Syuro DPP PKB, seperti KH. Maman Immanul Haq, Andy Muawiyah Romly, dan KH. Syaifullah Ma'sum. Hadir juga Wakil Ketua Umum DPP PKB Hanif Dhakiri, Wasekjen DPP PKB Daniel Johan, serta Ketua DPW PKB Jakarta Hasbiallah Ilyas.
Gus Imin mengungkapkan cita-cita yang telah lama untuk memiliki pusat pelatihan sendiri ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk kader-kader, kiai, asatidz, hingga anak-anak muda di seluruh Indonesia.
"Dengan lahan yang luas, bisa menampung banyak peserta pelatihan nantinya. Insyaallah cita-cita lama Sahabat Hanif Dhakiri dan saya ini, dalam waktu singkat akan segera dibangun. Dengan pelatihan yang kami siapkan permanen ini, insyaallah putarannya hampir tiap hari. Sehingga nanti ada trainer, instruktur yang khusus di bidang kepemimpinan," ujar Wakil Ketua DPR RI ini.
"Mohon doanya seluruh kiai dan yang hadir, semoga segera terwujud secepatnya. Aamiin," imbuh Gus Imin. (*/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Momentum penting menjelang Muktamar PKB, Gus Imin meletakkan batu pertama pembangunan Gedung Akpolbang.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Bakal Pimpin PKB Bali, Ahmad Iman Sukri Diajak Cak Imin Sowan Kiai di Tapal Kuda
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir