Hadapi Arsenal di Piala FA, Oxford United Siap Berikan Kejutan

Hadapi Arsenal di Piala FA, Oxford United Siap Berikan Kejutan
Persiapan tim Oxford United menjelang laga melawan Arsenal di putaran ketiga Piala FA. Foto: Twitter/@OUFCOfficial

jpnn.com, JAKARTA - Tim kasta League One Inggris, Oxford United akan menghadapi Arsenal pada putaran ketiga Piala FA.

Pemilik tim berjuluk The Us itu, Anindya Bakrie berharap anak asuhan Karl Robinson bisa memberikan perlawanan maksimal.

Maklum Arsenal datang ke Kassam Stadium dengan status sebagai pemuncak klasemen sementara Premier League 2022/23.

Tidak heran tim asuhan Mikel Arteta menjadi lawan tangguh untuk Elliott Moore dan kawan-kawan di laga tersebut.

"Ini jadi pertandingan menantang untuk Oxford. Saya berharap Oxford bisa memberikan perlawanan maksimal," ungkap Anindya dalam rilis tertulis.

Menghadapi tim berjuluk The Gunners, Oxford tidak dalam kondisi terbaik mengingat di pertandingan terakhir kalah dari Exeter City dengan skor tipis 0-1.

Berlaga di kandang sendiri, Oxford malah kalah lewat gol yang dicetak oleh Sam Nombe di menit ke-79'.

Meski menelan pil pahit di laga terakhir, Anindya meminta para pemain Oxford bisa fokus dan bermain lepas agar tidak terbebani menghadapi laga akbar tersebut.

Tim kasta League One Inggris, Oxford United akan menghadapi Arsenal pada putaran ketiga Piala FA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News