Hadapi Persib dan PBR, Mitra Kukar Isyaratkan Rotasi

Hadapi Persib dan PBR, Mitra Kukar Isyaratkan Rotasi
Mitra Kukar. Foto: JPNN.com

jpnn.com - TENGGARONG - Berada di posisi dua klasemen sementara grup L babak delapan besar Indonesia Super League (ISL), tak menjamin posisi Mitra Kukar aman untuk meraih tiket semifinal.

Dengan membawa misi mencuri poin, Mitra Kukar bertolak menuju Kota Kembang kemarin (18/10) untuk menghadapi dua laga sekaligus. Menghadapi Pelita Bandung Raya (21/10) dan Persib Bandung (26/10), tim Naga Mekes ingin merebut angka berharga.

Khusus laga melawan PBR, tampaknya akan menjadi laga krusial bagi Mitra Kukar. Mengamankan tiga angka adalah misi utama, yang tentu saja akan memuluskan ambisi menapaki empat besar.

Menghadapi pasukan Dejan Antonic, Mitra Kukar punya modal kepercayaan diri yang tinggi. Kemenangan yang diperoleh skuad Naga Mekes kala menjamu PBR di Tenggarong adalah modal utamanya.

Hal inilah yang ingin diulang saat gantian jadi tamu di Stadion Si Jalak Harupat. Berbekal dengan enam penggawa tim nasional, sang juru taktik Stefan Hansson optimistis bias mencuri poin.

“Ya, kami percaya dengan pemain, dan mereka pun menunjukkan performa terbaik mereka,” ujar Hansson, seperti dilansir Kaltim Post (JPNN Grup), Minggu (19/10).

Ternyata, dengan kondisi yang ada saat ini, Mitra Kukar juga tak menutup kemungkinan untuk melakukan perubahan. Hansson mengaku tak menutup kemungkinan untuk merotasi skuadnya. Bukan tanpa alasan.

Menurut Hansson, pemain yang selama ini berada di kursi cadangan, juga memiliki potensi untuk mengisi starting line up. "Mereka semua sama, kami tak ingin mengistimewakan salah satu pemain, yang siap tentu akan kami turunkan nantinya," ucap Hansson.

TENGGARONG - Berada di posisi dua klasemen sementara grup L babak delapan besar Indonesia Super League (ISL), tak menjamin posisi Mitra Kukar aman

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News