Hadir di Harlah PPP, Ma'ruf Amin Beri Pesan Menyejukkan

Hadir di Harlah PPP, Ma'ruf Amin Beri Pesan Menyejukkan
Calon wakil presiden KH Ma'ruf Amin menghadiri harlah Ke-46 PPP di kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Minggu (6/1). Foto: Fathan Sinaga/JPNN.com

Oleh karena itu, mantan Rais Aam PBNU ini meminta kader PPP berjuang menjaga keutuhan NKRI. Menurutnya, meski menggunakan sistem republik, tetapi turunan aturannya sangat mendukung umat Islam hidup sesuai akidahnya.

"Negara tidak menutup. Ada UU nikah, wakaf, haji, perbankan syariah, surat berharga syariah negara. Perjuangan kita harus dalam bingkai NKRI atau darul misa. Ini saya kira yang sudah kita sepakati dan kita jaga sampai kapan pun," tandas Ma'ruf.

Dalam acara Istigasah dan Doa Bersama ini, hadir Ketua Umum PPP M Romahurmuziy beserta Sekjennya Arsul Sani. Selain itu ada juga ulama karismatik KH Maemoen Zubair dan Menteri Agama Lukman Hakim. (tan/jpnn)


Selain Maruf Amin, juga tampak Maemoen Zubair, M Romahurmuziy, Arsul Sani dan Lukman Hakim dalam harlah ke-46 PPP itu.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News