Harga Cabai Tembus Rp 120 Ribu Per Kilogram, Mendag Buka Suara
Jumat, 10 Juni 2022 – 15:09 WIB

Sejumlah pedagang di pasar Mayestik, Jakarta Selatan mengeluhkan harga cabai rawit yang melambung tinggi akhir-akhir ini. Ilustrasi. Pasar: Ricardo/JPNN.com
“Kenaikan produk hortikultura, khususnya cabai disebabkan curah hujan yang masih tinggi di beberapa daerah,” ujar Mendag.
Menurut Mendag, harga cabai akan segera turun seiring panen yang diperkirakan dilaksanakan dalam beberapa minggu ke depan.
"Pemerintah terus memastikan kecukupan stok barang kebutuhan pokok agar masyarakat mendapat harga yang terjangkau," ungkapnya.
Kemudian, berdasarkan infopanganjakarta.go.id harga cabai mengalami kenaikam drastis, di antaranya cabai rawit merah dipatok Rp 94.090 per kilogram, cabai merah keriting Rp 74.720 per kilogram, cabai merah besar Rp 76.904 per kilogram, cabai rawit hijau Rp 74.204 per kilogram. (mcr28/jpnn)
Sejumlah pedagang di pasar Mayestik, Jakarta Selatan mengeluhkan harga cabai rawit yang melambung tinggi akhir-akhir ini.
Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Wenti Ayu Apsari
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Prediksi Nilai Transaksi Ritel di 2025 ini Bakal Turun 8 Persen
- Lem Aica Aibon Meluncurkan Kemasan Baru dengan Sistem Warna
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- Harga Cabai Rawit Masih Pedas, Sebegini Per Kilogram