Hari Ini, Ultras Demo Sambari
Desak Percepatan Persiapan Tim
Minggu, 14 Agustus 2011 – 14:16 WIB

Hari Ini, Ultras Demo Sambari
Menurut pengurus Ultras bidang kesekretariatan dan humas Junaidi, usai pertemuan dengan Asroin itu sudah jelas bahwa kemungkinan tim berjuluk Laskar Joko Samudro untuk berkiprah di kompetisi level 1 profesional sangat kecil. Pengurus GU nyaris tidak ada usaha untuk mencari solusi pendanaan tersebut.
Baca Juga:
"Bagaimana bisa dia (Asroin, Red) mengatakan kalau tidak ada uang maka tidak bisa membuat program. Harusnya kan membuat program dulu dahulu baru kemudian anggaran bisa dikeluarkan. Mana bukti keseriusannya?," kecam pria yang akrab dipanggil Juned itu.
"Kami mewakili segenap suporter Ultras Gresik menginginkan tim GU musim nanti bisa bermain di kompetisi level 1. Itu tidak bisa ditawar lagi, sudah jadi harga mati. Kalau urusan pendanaan, kan masih banyak perusahaan yang ada di sini (Gresik, Red)," koar Juned.
Senada dengan Juned, salah satu pentolan Ultras yang enggan disebut namanya mengungkapkan, kelompoknya siap membantu mencarikan dana ke beberapa perusahaan jika memang pengurus GU belum juga memiliki solusi dalam kurun waktu sepuluh hari ke depan. "Kami akui, persiapan GU musim ini benar-benar lebih parah daripada musim sebelumnya," tandas dia.
GRESIK - Habis sudah kesabaran kelompok pendukung Gresik United (GU), Ultras. Ini setelah tim yang mereka dukung belum juga menunjukkan persiapan
BERITA TERKAIT
- Final Proliga 2025 di GOR Amongrogo Dipastikan tak Kalah dengan Indonesia Arena
- 16 Besar Taipei Open 2025: Ganda Campuran Konsisten, Indonesia Kirim 6 Wakil ke Top 8
- Begini Cara PBSI Cegah Chico Aura Dwi Wardoyo Tinggalkan Pelatnas Cipayung
- PBSI Ungkap Alasan Mempertahankan Chico Ketimbang Melakukan Degradasi
- Gamers Wajib Simak, Berbagi ID dan Password Punya Risiko Besar
- Respons Manajemen Persib Soal Perubahan Jadwal Melawan Persis