Hari Kesiapsiagaan Bencana, Menko PMK: Manusia Ditugaskan Tuhan Memelihara Bumi

Hari Kesiapsiagaan Bencana, Menko PMK: Manusia Ditugaskan Tuhan Memelihara Bumi
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menghadiri kegiatan puncak acara Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) tahun 2023 dengan tema “Tingkatkan Ketangguhan Desa, Kurangi Risiko Bencana" di Pendopo Kecamatan Karang Binangun, Lamongan, Jawa Timur pada Selasa (16/5). Foto: dok Kemenko PMK

jpnn.com, LAMONGAN - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menghadiri kegiatan puncak acara Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) tahun 2023 dengan tema “Tingkatkan Ketangguhan Desa, Kurangi Risiko Bencana” yang diselenggarakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di Pendopo Kecamatan Karang Binangun, Lamongan, Jawa Timur pada Selasa (16/5).

Muhadjir menyampaikan pentingnya melakukan siap-siaga dengan sungguh-sungguh dan terukur agar dapat mengurangi risiko akibat bencana yang terjadi.

Muhadjir mengingatkan bahwa kesungguhan masyarakat dalam memitigasi setiap potensi bencana dengan merujuk pada Surat Al-baqarah ayat 30.

Selepas membacakan ayat Al-qur’an tersebut, Muhadjir menjelaskan bahwa manusia ditugaskan oleh Allah SWT ke bumi untuk menjadi khalifah yang dapat merawat dan menjaga keutuhan muka bumi.

“Kalau kita belajar di dalam Al-qur’an Surat Al-baqarah yang saya baca tadi, yang tidak kalah penting itu sebetulnya ulah tangan manusia yang membuat bencana itu terjadi, bahkan sekarang ini menurut saya 70% bencana di dunia ini adalah oleh ulah tangan manusia,” ucap Muhadjir.

Muhadjir menerangkan bahwa di dalam ayat Al-qur’an tersebut terdapat dialog antara Allah dengan para malaikat yang melakukan protes terhadap pengutusan manusia karena hanya akan merusak bumi.

Menurut Muhadjir, manusia perlu belajar tentang peringatan dari malaikat karena pada kenyataannya banyak kerusakan yang disebabkan oleh manusia akibat dari pembangunan yang tidak memperhitungkan risiko alam yang matang.

“Manusia perlu belajar dari peringatan malaikat, karena banyak sekali kerusakan di muka bumi ini akibat tangan manusia, akibat ulah manusia, sering berkedok pembangunan, tetapi justru kerusakannya yang harus dibayar jangka panjang,” tutur Muhadjir.

Menko PMK Muhadjir Effendy menghadiri kegiatan puncak acara Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) tahun 2023 di Karang Binangun, Lamongan, Jawa Timur

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News