Herlina Harsono, Pengganti Bu Risma jadi Wali Kota Surabaya?

Herlina Harsono, Pengganti Bu Risma jadi Wali Kota Surabaya?
Mantan ketua Komisi A DPRD Kota Surabaya Herlina Harsono disebut bakal jadi pengganti Tri Rismaharini. Foto : Instagram Herlina

jpnn.com, SURABAYA - Herlina Harsono Njoto tampak mulai serius untuk maju dalam Pilkada Surabaya 2020 mendatang. Terlihat dengan munculnya berbagai poster Herlina di beberapa titik billboard reklame Kota Surabaya.

Dari pantauan di lapangan, ada tujuh titik billboard reklame yang memasang foto gambar wanita yang juga anggota DPRD Kota Surabaya tersebut.

Di antaranya ada di perempatan Jembatan Prapen Nginden, Panjang Jiwo, Mayjen Sungkono dan jalan Soekarno-Hatta (Merr)

Memang belum tampak untuk apa pemasangan tersebut, sebab dari titik papan reklame tersebut hanya gambar foto dan keterangan nama lengkap wanita mantan ketua Komisi A DPRD Kota Surabaya itu.

Humas DPC Partai Demokrat Kota Surabaya Tri Wahyudi mengatakan, memang sampai saat ini belum ada konfirmasi resmi terkait pencalonan Herlina, karena Partai belum membuka pendaftaran untuk calon yang akan diusung dan diberangkatkan Demokrat di Pilkada Kota Surabaya.

"Tapi munculnya gambar Herlina ini menunjukkan masyarakat Surabaya memang menghendaki dirinya maju. Saya dengar pemasangan itu bukan Herlina sendiri, tapi masyarakat yang simpati dan menghendaki Herlina maju. Ini cukup luar biasa," ujarnya ketika dikonfirmasi.

"Bukti juga bahwa kader Demokrat diinginkan masyarakat untuk memimpin Kota Surabaya, pasca Bu Risma," lanjutnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Jatim Renville Antonio ketika dikonfirmasi membenarkan mulai ramainya sosok Herlina sebagai calon dipilkada Surabaya 2020, baik itu keinginan masyarakat dan pembicaraan di intern Partai Demokrat Kota Surabaya.

Beberapa warga Surabaya secara sukarela memasang gambar Herlina Harsono di beberapa titik billboard di kota tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News