Hindari Sakit Jantung, Penyakit Paling Mematikan di Dunia

Hindari Sakit Jantung, Penyakit Paling Mematikan di Dunia
Hindari penyakit jantung. Foto: Humas Kemenkes

Ada banyak macam penyakit kardiovaskular, tetapi yang paling umum dan paling banyak diketahui oleh masyarakat adalah penyakit jantung dan stroke.

Kebanyakan penyakit ini terjadi akibat penumpukan deposit lemak pada dinding dalam pembuluh darah yang memasok jantung atau otak.

Munculnya penyakit jantung biasanya dipicu berbagai kombinasi faktor risiko, seperti merokok, diet tidak sehat, obesitas, kurangnya aktivitas fisik, konsumsi alkohol berlebihan, hipertensi, diabetes dan hyperlipidemia.

 Kalau faktor-faktor risiko ini bisa dikendalikan, risiko terkena penyakit kardiovaskuler semakin berkurang.

Mengenal Penyakit Jantung Koroner

Penyakit kardiovaskular umumnya yang terjadi adalah penyakit jantung koroner (PJK).

Hal yang paling mengkhawatirkan adalah terjadinya serangan jantung atau kerap disebut angin duduk dan stroke. Pemicunya penyumbatan yang mengganggu aliran darah ke jantung atau ke otak.

Tanda-tanda terjadi serangan jantung :

JAKARTA - Kementerian Kesehatan mencatat tren kematian saat ini justru bersumber dari penyakit tidak menular (PTM). Dalam beberapa tahun terakhir

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News