HNW Isyaratkan Emoh Jadi Cawapres Mega
Rabu, 28 Januari 2009 – 12:36 WIB

HNW Isyaratkan Emoh Jadi Cawapres Mega
JAKARTA – Ketua MPR Hidayat Nurwahid (HNW) mengisyaratkan tak ingin berpasangan dengan Megawati Soekarnoputri sebagai capres-cawapres. Selain memutuskan tak hadir dalam arena rakernas di Solo, mantan presiden PKS itu merasa bahwa posisi menjadi cawapres Mega sama halnya menempatkan partainya di bawah PDIP.
"Itu sama halnya mempersepsikan suara PKS nanti di bawah PDIP,” ujar Hidayat di gedung parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (27/1). Padahal, menurut dia, belum tentu suara PDIP pada 2009 mampu mengungguli perolehan suara partainya.
Baca Juga:
"Kita lihat sendiri, geliat kader-kader (PKS) di hampir semua daerah sudah tampak sangat solid," katanya.
Karena itu, Hidayat cukup optimistis suara PKS pada 2009 akan signifikan. Target suara partai sebesar 20 persen suara nasional pun sangat mungkin tercapai.
JAKARTA – Ketua MPR Hidayat Nurwahid (HNW) mengisyaratkan tak ingin berpasangan dengan Megawati Soekarnoputri sebagai capres-cawapres.
BERITA TERKAIT
- Pengamat: Masyarakat Tak Rela Prabowo Terkontaminasi Jokowi
- Kepala BGN Curhat kepada DPR: Seluruh Struktural Kami Belum Menerima Gaji
- Wasekjen Hanura Kritik Pertemuan Erick Thohir dengan KPK dan Kejagung Soal UU BUMN
- Kelompok DPD RI di MPR Dorong Agenda Perubahan UUD 1945 pada 2026
- NasDem Karawang Bangun Kantor Megah Simbol Pemersatu
- Soal RUU Perampasan Aset, Dave Golkar: Kami Siap Membahas