Honorer K2 Bingung Hasil Seleksi PPPK Nakes 2022 Belum Muncul, Ada Masalah Apa?

Honorer K2 Bingung Hasil Seleksi PPPK Nakes 2022 Belum Muncul, Ada Masalah Apa?
Honorer K2 Bingung Hasil Seleksi PPPK Nakes 2022 Belum Muncul. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Forum Honorer K2 Kabupaten Ponorogo Ajun kebingungan. Pasalnya, sampai malam ini hasil seleksi PPPK nakes 2022 belum keluar.

Ajun mengaku sudah menanyakan langsung ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ponorogo soal pengumuman kelulusan PPPK nakes. Jawabannya sekali tiga uang dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN).

"Hasil seleksi PPPK nakes belum keluar dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD).Tadi pagi saya juga ke BKPSDM, katanya tetap hari ini pengumumannya," terang Ajun kepada JPNN.com, Kamis (29/12).

Dia mengaku cukup lama di BKPSDM untuk menunggu pengumuman yang sebenarnya dijadwalkan dari 28-29 Desember. Sayangnya sampai dia kembali dan malam menjelang, belum ada hasilnya.

Ajun mengaku sangat tertekan. Dia khawatir jika hasilnya nanti malah mengecewakan. 

"Aduh, bagaimana ya, berat sekali menunggu pengumumannya. Ini sebenarnya ada masalah apakah," ujarnya.

Sehari sebelumnya (28/12) Kepala Biro Hubungan Masyarakat, Hukum dan Kerja Sama BKN Satya Pratama mengungkapkan belum ada perubahan jadwal. Posisinya masih tetap sama.

"Jadwalnya masih tetap sama, 28-29 Desember. Ditunggu saja," kata Satya kepada JPNN.com, Rabu (28/12).

Honorer K2 kebingungsn hasil seleksi PPPK nakes 2022 belum muncul, Ada masalah apakah?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News