HPM Recall 85.025 Unit Mobil Honda, Berikut Daftarnya

HPM Recall 85.025 Unit Mobil Honda, Berikut Daftarnya
Honda Mobilio saat sesi test drive. Foto: Dedi Sofian/JPNN.com

Untuk proses penggantian komponen Fuel Pump, konsumen dapat langsung menghubungi bengkel resmi Honda terdekat atau membuat janji (booking), melalui aplikasi Honda e-Care.

Bagi konsumen yang melakukan booking untuk penggantian fuel pump melalui Honda e-Care, akan mendapatkan 1 liter oli atau 1 botol Engine Cleaner gratis, selama periode Juli – September 2020.

Perkiraan proses penggantian komponen di bengkel resmi Honda adalah 60 – 90 menit.

Honda juga memberikan pilihan layanan pick up service sesuai dengan ketersediaan layanan di masing-masing diler resmi Honda.

“Kampanye ini merupakan bagian dari upaya kami untuk selalu memastikan kendaraan konsumen berada pada standar keselamatan dan kualitas tertinggi, dan dilakukan tanpa memungut biaya apapun," kata Service & Parts Asst. General Manager HPM, Denny MT melalui keterangan tertulis. (mg8/jpnn)

PT Honda Prospect Motor (HPM) mengumumkan penarikan kembali (recall) terhadap sembilan model Honda yang telah dipasarkan di Indonesia, produksi 2017 hingga 2019.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News