Ikuti Perkembangan Tren Kuliner, FTP UKWMS Hadirkan Program Culinary & Nutrition

Ikuti Perkembangan Tren Kuliner, FTP UKWMS Hadirkan Program Culinary & Nutrition
FTP UKWMS menghadirkan program Culinary & Nutrition demi mengikuti tren kuliner yang tetap sehat. Foto: UKWMS

Demi menunjang kualitas perkuliahan, Program Culinary & Nutrition FTP UKWMS menjalin kerjas ama dengan berbagai pihak di lingkup nasional maupun internasional.

Satu di antaranya adalah Woosong University, Korea Selatan, pada departemen Culinary Arts dan Restaurant and Entrepreneurship.

Banyak juga praktisi kuliner profesional, termasuk para chef yang akan mengajar langsung serta membagikan pengalamannya.

Menurut Radix, kurikulum perkuliahannya telah dicermati, bahkan dipuji oleh Audrey Wicaksono, Runner Up Master Chef Indonesia Season 7.

"Alasannya karena memang menjawab kebutuhan akan bekal keilmuan bagi siapapun yang ingin menjadi chef ataupun praktisi usaha kuliner,” ungkap Radix.

Harapannya, lulusan program Culinary & Nutrition FTP UKWMS akan menjadi praktisi usaha kuliner yang bertanggung jawab. Lalu, turut berkontribusi dalam tren kuliner menarik dan bergizi. (jlo/jpnn)

FTP UKWMS menghadirkan program Culinary & Nutrition demi mengikuti tren kuliner yang tetap sehat.


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News