Indonesia Tambah Empat Perenang Lolos Kejuaraan Dunia

jpnn.com, JAKARTA - Keberhasilan perenang Indonesia memecahkan 10 rekor nasional di Singapura diharapkan tak membuat para atlet berpuas diri.
Wakil ketua Umum PB PRSI Harlin Pudjiastusi mengingatkan bahwa masih ada target panjang ke depan.
"Para perenang dan pelatih pelatnas jangan lekas berpuas diri, karena medan perang sesungguhnya adalah SEA Games 2017 yang tersisa 2 bulan lagi," katanya, Minggu (18/6) malam.
Namun, dia berharap dengan hasil yang luar biasa ini, bisa membangkitkan semangat dan memotivasi tim renang Indonesia untuk bsia lebih maksimal lagi. "Kami berharap motivasinya berlipat dan bisa berprestasi maksimal di SEA Games nanti," tegasnya,
Tak hanya pecah rekor dan menjanjikan menghadapi SEA Games 2017, Indonesia juga menambah empat perenang yang lolos kualifikasi kejuaraan dunia dari hasil di Neo Garden 13th Singapore National Swimming Championship di OCBC Aquatic Centre, Singapura, yang berakhir hari ini.
Mereka akan tampil di Budapest untuk membawa nama Indonesia. Perenangyang lolos adalah Ressa, Vanessae Evato, Gagarin Nathaniel Yus, serta perenang muda Azzahra Permatahani.
Sebelumnya sudah ada enam perenang yang lolos ke kejuaraan dunia mereka adalah Siman Sudartawa, Triady Fauzi, Indra Gunawan, Glenn Victor Sutanto, Fadlan Prawira dan Raina Saumi.
"Kami dari sini bukan cuma pecah 10 rekor nasional, tapi juga nambah 10 perenang yang berhak tampil dalam kejuaran dunia di Budapest Hungaria, Juli mendatang," tandasnya. (dkk/jpnn)
Keberhasilan perenang Indonesia memecahkan 10 rekor nasional di Singapura diharapkan tak membuat para atlet berpuas diri.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Menpora Dito dan Wamenpora Taufik Hidayat Kompak Hadiri Open House di Istana Negara
- Rayakan HUT ke-80 RI, Menpora Dito Sambut Baik Penyelenggaraan Merdeka Marathon
- Presiden Bersama Tokoh Penting Hadir Memberikan Semangat untuk Timnas Indonesia
- Pemkot Tegal Ingin Bangun Sport Center, Kemenpora Beri Surat Rekomendasi Dukungan
- Menpora Dito Optimitis Timnas Indonesia Siapkan Taktik Lebih Matang Lawan Bahrain