Indonesia Terbaik di Penyisihan
Senin, 01 April 2013 – 08:19 WIB

Indonesia Terbaik di Penyisihan
Satu-satunya poin Indonesia yang hilang terjadi di tunggal putri. Carolina Marin mengalahkan Bellaetrix Manuputty dalam rubber game 21-8, 14-21, 21-15. Usai pertandingan, Bella menuturkan bahwa dia memang bermain kurang baik kemarin. "Bola gampang mati, error terus. Semakin tertinggal, mainnya semakin jelek. Sejak awal memang mainnya tegang," katanya.
Kemenangan Marin memberikan Eropa satu poin. Sayangnya, impian Eropa untuk memperoleh tambahan satu poin lagi digagalkan oleh Tontowi Ahmad/Liliyana yang menundukkan Nathan Robertson/Jenny Wallwork dengan skor 21-11, 21-19 pada partai terakhir di ganda campuran.
Dengan hasil itu, Indonesia menunggu hasil undian lawan yang akan dihadapi di semifinal. Bambang menyatakan tak ada lawan ringan di semifinal. Untuk itu, tak ada kata lain selain berjuang maksimal di laga yang makin berat.
"Di semifinal nanti kami janji akan main lebih bagus dari pada babak penyisihan. Siapa pun lawannya, kami harus siap. Entah itu Thailand atau Asia All-Star, semuanya tim bagus," tegas Bambang. (ady)
SURABAYA - Tim Indonesia mengakhiri babak penyisihan Axiata Cup 2013 dengan status sebagai pemuncak klasemen. Hasil tersebut didapat setelah Tim
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Nasib Persib Ditentukan Laga Persik vs Persebaya, Nick Kuipers Berharap pada Sang Mantan
- Dramatis! Golden State Warriors Jadi Tim Terakhir Masuk Semifinal NBA Playoffs
- Bayern Juara Bundesliga, Harry Kane Akhirnya Meraih Trofi Pertama
- Hari Ini Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo