Ingatkan Nadiem Makarim Bawa Oleh-oleh, Dede Yusuf: Ada 53 Anggota ini

Ingatkan Nadiem Makarim Bawa Oleh-oleh, Dede Yusuf: Ada 53 Anggota ini
Mendikbud Nadiem Makarim. Foto: Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf melontarkan candaan kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Memdikbud) Nadiem Anwar Makarim, agar jangan lupa membawa oleh-oleh begitu kembali ke Indonesia.

Dede Yusuf yang ketika itu akan mengakhiri rapat kerja dengan agenda penyempurnaan anggaran 2021, dan masukan soal Peta Jalan Pendidikan Indonesia 2020-2025, Kamis (2/7).

Forum itu berlangsung dalam dua cara, kehadiran fisik dan virtual. Nah, Nadiem sendiri tidak hadir langsung di ruang rapat karena mengikutinya secara daring.

Konon, sejak pandemi Covid-19 dia sering berada di Singapura.

"Semoga Mas Menteri sehat walafiat di sana, Ibu Eliza juga sehat walafiat, saya memahami Ibu Eliza tidak berani naik pesawat, sama kurang lebih dengan Mas Menteri juga tidak berani naik pesawat," ucap Dede sembari tersenyum.

Politikus Partai Demokrat itu lantas mempersilakan Nadiem menyampaikan kata penutup.

Saat itu, pendiri GoJek tersebut hanya mengucapkan terima kasih atas kerja sama komisi bidang pendidikan.

"Saya ingin ucapkan terima kasih dan apresiasi untuk kolaborasi yang sangat konstruktif terhadap pembuatan Peta Jalan Pendidikan kita. Itu saja," kata Nadiem.

Konon, sejak pandemi Covid-19 Nadiem Makarim dikabarkan sering berada di Singapura.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News