Ini Kriteria Gubernur Jabar Ideal Versi Ceu Popong

Ini Kriteria Gubernur Jabar Ideal Versi Ceu Popong
Anggota Komisi X DPR RI Popong Otje Djundjunan

jpnn.com, BANDUNG - Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar Popong Otje Djundjunan atau yang akrab disapa Ceu Popong mengatakan, siapapun berhak maju ke Pemilihan Gubernur (Pilgub) pada 2018 mendatang.

Namun, saat ini Jawa Barat sangat membutuhkan figur pemimpin yang mampu merespons aktif segala bentuk aspirasi masyarakat.

Dia juga mengatakan bahwa syarat utama menjadi pemimpin adalah peduli terhadap rakyatnya.

"Jawa barat membutuhkan orang yang sayang kepada rakyatnya, bukan yang pintar, percuma kalau pinter tidak sayang ke rakyat, buat apa?," kata Ceu Popong di Universitas Wanita Internasional, Kota Bandung, Sabtu lalu (25/03).

Menurutnya, bagi siapapun yang memiliki jiwa kepemimpinan baik berhak memimpin Jawa Barat di periode mendatang.

Dia menambahkan, tidak tertutup kemungkinan yang menjadi pemimpin Jawa Barat di periode 2018-2023 adalah perempuan.

"Mau perempuan, mau laki-laki, mau partai dan juga independen, yang penting nyaah (sayang) ke rakyat," beber anggota DPR RI Periode 2014-2019 tertua itu. (cr1)


Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar Popong Otje Djundjunan atau yang akrab disapa Ceu Popong mengatakan, siapapun berhak maju ke Pemilihan Gubernur


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News