Ini Seruan Menag Yaqut untuk Umat Katolik dan Para Uskup Seluruh Indonesia

Ini Seruan Menag Yaqut untuk Umat Katolik dan Para Uskup Seluruh Indonesia
Menag Yaqut Cholil Qoumas menyerukan hal ini kepada umat Katolik dan para uskup di Indonesia. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, AMBON - Umat Katolik dan para uskup seluruh Indonesia diajak untuk menjaga ketenangan serta kedamaian bangsa.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan seruan itu saat bertemu dengan para uskup se-Indonesia di Kota Ambon, Maluku, Sabtu (23/4).

Menurut dia, Indonesia merupakan bangsa yang besar dan beragam, baik secara adat maupun agama. Yaqut menceritakan pertemuannya dengan Paus di Vatikan pada 2019. 

Dia terpukau dengan sosok Paus. "Beliau sangat hamble, tokoh agama yang lembut dan hatinya jernih," kata Menag Yaqut.

Dia menambahkan, seluruh umat beragama harus terus berusaha menciptakan ketenangan dan kedamaian.

Hal ini harus terus dilakukan karena Indonesia sangat beragam.

Menag Yaqut menyampaikan, setiap orang harus memberikan penghargaan dan penghormatan terhadap mereka yang memiliki keyakinan berbeda.

"Atas nama pemerintah, saya minta kerja sama yang baik di kalangan umat Katolik. Saya senang hari ini bertemu dengan para uskup," kata Yaqut.

Menag Yaqut Cholil Qoumas memberikan seruan kepada umat Katolik dan para uskup seluruh Indonesia, berkaitan dengan apa?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News