Ini Tanda dan 8 Penyebab Gairah Seksual Wanita Menurun, Pria Wajib Tahu!

Ini Tanda dan 8 Penyebab Gairah Seksual Wanita Menurun, Pria Wajib Tahu!
Ketahui penyebab wanita kehilangan gairah di ranjang (Ilustrasi). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Kadar libido seorang wanita bisa berubah-ubah. Ada kalanya hasrat begituan tinggi, dan ada kalanya justru menurun.

Lalu apa saja penyebab libido wanita menurun? Mari simak selengkapnya dalam artikel berikut ini.

Tanda-Tanda Menurunnya Libido Wanita

Bagaimana seorang wanita dapat dikatakan mengalami penurunan libido? Berikut adalah tanda-tandanya:

  1. Merasa seks tidak menyenangkan lagi, menjadi sekadar rutinitas atau justru malah menyakitkan. Biasanya ini menjadi penyebab istri tidak bergairah untuk melakukan hubungan seksual.
  2. Tidak memiliki ketertarikan untuk melakukan aktivitas seksual, termasuk masturbasi.
  3. Tidak memiliki fantasi mengenai begituan.
  4. Tidak memberikan respons terhadap rangsangan seksual
  5. Jika merasakan salah satu gejala di atas, bisa jadi Anda telah mengalami penurunan libido. 

Lalu apa penyebab gairah seksual menurun pada wanita?

Berikut penyebab libido wanita menurun:

1. Faktor Biologis

Dalam melakukan hubungan seksual tentunya dibutuhkan energi yang cukup dan keadaan tubuh yang bugar.

Faktor biologis seperti kelelahan dan kurang tidur bisa menjadi penyebab menurunnya hasrat seksual seorang wanita. 

Menurut beberapa penelitian, kelelahan menyebabkan penurunan kadar DHEA dan testosterone, di mana rendahnya kadar kedua hormon ini berkaitan dengan penurunan dorongan seksual.

2. Faktor Psikologis

Penyebab libido wanita menurun selanjutnya adalah karena faktor psikologis. Misalnya, stres, depresi, atau adanya perselisihan dengan pasangan.

Saat stres, tubuh memproduksi hormon kortisol sebagai penyeimbang. Namun, hormon kortisol ini menghambat produksi hormon testosteron, sehingga berdampak pada penurunan gairah seksual seseorang. 

Penting mengetahui penyebab gairah wanita di ranjang menurun agar bisa saling mencari solusi bersama pasangan.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News