Inter Pertahankan Guarin dari Bujukan Chelsea

jpnn.com - MILAN - Keinginan Chelsea memboyong Freddy Guarin dari Inter Milan dipastikan gagal. Sebab, Inter tak berniat menjual gelandang asal Kolombia itu pada bursa transfer musim dingin Januari ini.
Sebelumnya, The Blues -julukan Chelsea- memang menjadikan Guarin sebagai bidikan utama. Tak tanggung-tanggung, raksasa Premier League itu bersedia membayar Guarin dengan mahar Rp 300 miliar.
Namun, Direktur Olahraga Inter, Piero Ausilio langsung menampik semua tawaran Chelsea. Bagi Ausilio, Guarin sangat dibutuhkan di lini tengah Inter. Sebab, Guarin memang pemain dengan tingkat versatility yang sangat tinggi. Guarin bisa dimainkan sebagai holding, box to box hingga attacking midfielder.
“Guarin adalah pemain Inter. Kami sangat bangga karena bisa menjaganya. Menolak komunikasi dengan Chelsea berarti menghapus semuanya,” terang Ausilio sebagaimana dilansir laman Sky Sport Italia, Rabu (8/1).
Ausilio tentu mempertimbangkan pendapat para penggawa Inter. Sebelumnya, para pemain Inter memang meminta manajemen mempertahankan Guarin. Ricky Alvarez adalah salah satu pemain yang sangat menentang penjualan Guarin. Untungnya, Inter memenuhi keinginan para pemain.
“Sangat membanggakan jika Chelsea membicarakan pemain kami. Namun, semuanya sudah berakhir. Kami tak memiliki niat untuk menjual Guarin. Dia adalah pemain yang sangat penting,” tegas Ausilio. (jos/jpnn)
MILAN - Keinginan Chelsea memboyong Freddy Guarin dari Inter Milan dipastikan gagal. Sebab, Inter tak berniat menjual gelandang asal Kolombia itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hari Ini, Persib Bisa Menjadi Juara Liga 1 Tanpa Bertanding, tetapi Ada Syaratnya
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo
- 2 Tim Milik Kepolisian RI Digdaya di Final Four Proliga 2025, Sritex Arena Jadi Saksi
- Bawa Popsivo Polwan Tembus Final Proliga 2025, Yolla Yuliana Masuk Buku Sejarah
- Hadirkan Pemain Timnas U-17 Indonesia Algazani di Sobat FC, Udi Wahyunadi: Kami Ingin Anak-anak Mendapat Inspirasi