Izin Kongres PSSI di Yogja, Tito: Kita Ikuti Rekomendasi Pemerintah

Izin Kongres PSSI di Yogja, Tito: Kita Ikuti Rekomendasi Pemerintah
Kapolri Jenderal Tito Karnavian‎. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Polemik penentuan venue Kongres PSSI sejatinya sudah harus berakhir seiring dengan keputusan dari Mabes Polri. 

Kapolri Jenderal Tito Karnavian‎ telah memastikan, akan mengikuti keputusan rekomendasi dari pemerintah.

"‎Kita tentunya melihat pemerintah. Kalau pemerintah meminta ke Yogya, kita rencana akan keluarkan yang di Yogya," katanya, Selasa (11/10) kepada awak media.

Menanggapi hal ini, bidang Komunikasi Publik Kemenpora Gatot S Dewa Broto memastikan belum ada perubahan rekomendasi dari pemerintah. Dia mengakui, masih menunggu sikap PSSI terkait venue Kongres.

"Sampai sejauh ini, Kemenpora masih merekomendasi yang di Yogya," terangnya dalam jumpa pers di Kemenpora, Selasa siang.

Meski pemerintah sudah bulat rekomendasi di Yogya, PSSI sampai saat ini belum menegaskan sikapnya apakah mengikuti atau tidak. Mereka dari awal, masih berharap pihak Mabes Polri bersedia memberikan ‎rekomendasi sesuai keputusan organisasi, yakni di Makassar pada 17 Oktober.

"Memang, ini masih jadi kendala dan perbedaan ini belum ada solusinya. Dengan waktu yang tinggal hitungan hari, semoga bisa duduk bersama memberikan solusi untuk ini," terang Gatot. (dkk/jpnn)


JAKARTA - Polemik penentuan venue Kongres PSSI sejatinya sudah harus berakhir seiring dengan keputusan dari Mabes Polri.  Kapolri Jenderal Tito


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News