Jajal Malaysia, Timnas U-23 Ibaratkan Simulasi Lawan Singapura dan Myanmar

jpnn.com - TIMNAS U-23 akan memaksimalkan satu-satunya uji coba internasional jelang berangkat ke SEA Games 2015 Singapura, 27 Mei mendatang. Melawan Malaysia U-23 di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Jumat (22/5) Timnas U-23 ingin mematangkan antisipasi gaya bermain tim tamu.
Pelatih Timnas U-23 Aji Santoso menyebut, permainan Malaysia memiliki kesamaan karakter dengan calon lawan di Grup A SEA Games nanti, Singapura.
"Malaysia ini banyak main bola direct, crossing dari sayap juga dominan. Ini yang akan diantisipasi anak-anak, karakter bermainnya mirip sama Singapura," ungkap Aji.
Kalaupun Malaysia nanti banyak memforsir kecepatan permainan sayap, Aji menilai skill dan kerja sama Negeri Jiran bisa menjadi pemanasan, sebelum skuat Garuda Muda berjumpa Myanmar di Grup A nanti.
"Mereka juga memiliki karakter Myanmar, tapi memang banyak ke Singapura-nya. Ya...apapun itu, uji coba ini penting bagi kami," papar pelatih 44 tahun tersebut. (dkk/jpnn)
TIMNAS U-23 akan memaksimalkan satu-satunya uji coba internasional jelang berangkat ke SEA Games 2015 Singapura, 27 Mei mendatang. Melawan Malaysia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar
- Rayakan Persib Juara, Bobotoh Berpesta di Jembatan Pasupati Bandung, Meriah
- Gelar Dua Kejurnas Karate, Lemkari Bertekad Cetak Karateka Berkarakter dan Berprestasi
- Kapten Persib Punya Cerita Menarik Sesaat Tim Mengunci Gelar Juara Liga 1
- PBSI Masih Menunggu Hasil MRI Cedera Daniel Marthin
- Tim Beregu Campuran Indonesia di Sudirman Cup 2025 Tak Dalam Komposisi Lengkap Tiba di Jakarta