Jambi Gelar Festival Olahraga Tradisional Nasional 2018

jpnn.com, JAKARTA - Pemprov Jambi menggelar Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (FOTTN) pada 7-9 Juli 2018.
Kegiatan yang diinisiasi Kemenpora itu dilangsungkan di Lapangan Kantor Gubernur Jambi.
Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, M Dianto mengatakan sebanyak 23 provinsi ambil bagian dalam festival FOTTN.
Sedangkan olahraga tradisional yang dipertandingan antara lain adalah engrang, hadang, sumpit, gebuk bantal, gasing dan lainnya.
"Festival olahraga tradisional ini sifatnya adalah menggali olahraga masyarakat yang sudah tergerus oleh zaman. Itu yang akan kita gali dan tampilkan. Tentu ada unsur gerak sekitar 60 persen dan selebihnya unsur budaya," kata Dianto.
Sebelum melaksanakan festival ini, Dianto mengklaim pihaknya sudah menyeleksi 11 kabupaten kota se-provinsi Jambi. Hasilnya terpilih tiga terbaik yang akan tampil di FOTTN 2018 ini.
Sementara itu Plt Gubernur Jambi, Fachrori Umar, mengucapkan terima kasih kepada Kemenpora pimpinan Imam Nahrawi atas dipercayanya Jambi sebagai tuan rumah. "Jambi sudah siap segalanya.
Kegiatan ini sangat positif untuk kebangkitan jatidiri bangsa lewat olahraga tradisional. Melalui kegiatan ini diharapkan peserta dapat bertukar pengalaman seni budaya, kreativitas dan produktivitas," papar Fachrori Umar.
Pemprov Jambi menggelar Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (FOTTN) pada 7-9 Juli 2018.
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Menpora Dito dan Wamenpora Taufik Hidayat Kompak Hadiri Open House di Istana Negara
- Rayakan HUT ke-80 RI, Menpora Dito Sambut Baik Penyelenggaraan Merdeka Marathon
- Presiden Bersama Tokoh Penting Hadir Memberikan Semangat untuk Timnas Indonesia
- Pemkot Tegal Ingin Bangun Sport Center, Kemenpora Beri Surat Rekomendasi Dukungan
- Menpora Dito Optimitis Timnas Indonesia Siapkan Taktik Lebih Matang Lawan Bahrain