Jamu Arsenal, Setan Merah Tampil Compang-camping

jpnn.com - MANCHESTER- Manchester United bakal tampil compang-camping saat menjamu Arsenal pada pertandingan pekan ke-37 Premier League 2014/2015 di Old Trafford, Minggu (17/5).
Pasalnya, MU tak akan bisa menggunakan tenaga Wayne Rooney dan Luke Shaw yang tengah dihantam cedera. Rooney dibekap cedera kaki, sementara Shaw masih bermasalah dengan muka.
“Situasinya tidak positif bagi kami. Mereka tidak bisa bemain. Kami hanya punya satu laga setelah lawan Arsenal. Saya pikir, sulit bagi mereka bermain lagi musim ini,” terang pelatih MU, Louis Van Gaal di laman Sky Sports.
Namun, Van Gaal memberikan kabar bagus bagi para suporter MU. Pasalnya, tim berjuluk Setan Merah tersebut bisa diperkuat Robin Van Persie. Sebelumnya, RVP sempat menepi karena diserang virus.
Angel Di Maria dan Marcos Rojo juga bisa dimainkan. “Angel Di Maria dan Robin Van Persie bisa bermain. Rojo sudah berlatih pekan ini dan bisa dimainkan,” tegas Van Gaal. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Manchester United bakal tampil compang-camping saat menjamu Arsenal pada pertandingan pekan ke-37 Premier League 2014/2015 di Old Trafford,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dramatis! 3 Unggulan Keok di Gim 1 Semifinal Wilayah NBA Playoffs
- Ada Hadiah dari Bojan Hodak Seusai Persib Menjadi Juara Liga 1
- Semifinal Liga Champions: Inter Milan Jaga Ketat Lamine Yamal
- Persib Juara Liga 1, Gustavo Franca Curhat
- Wahai Bobotoh, KDM Menyiapkan Pesta Persib Juara Liga 1, Diawali Konvoi dari Gedung Sate
- Juara Liga 1, Persib, Pemain, dan Pelatih Masuk Buku Sejarah, Simak di Sini