Jasa Raharja Perkuat Literasi Keuangan Pelajar SMAN 2 Purworejo

Jasa Raharja Perkuat Literasi Keuangan Pelajar SMAN 2 Purworejo
PT Asuransi Jasa Raharja Putera terus mendukung peningkatan literasi keuangan untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang well literate. Foto: Dok Jasa Raharja

jpnn.com, JAKARTA - PT Asuransi Jasaraharja Putera terus mendukung peningkatan literasi keuangan untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang well literate.

Direktur Teknik PT Asuransi Jasa Raharja Putera Suhardiman Hamid mengatakan peningkatan itu diwujudkan lewat berbagai kegiatan, salah satunya 'The Miracle of Today for Tomorrow' di SMA Negeri 2 Purworejo pada Selasa, 9 Mei 2023.

Literasi keuangan tersebut menyasar kalangan pelajar Kelas X di SMA Negeri 2 Purworejo.

Suhardiman berharap melalui kegiatan itu, para pelajar sebagai generasi penerus diharapkan dapat memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait dasar-dasar pengelolaan keuangan serta jenis lembaga jasa keuangan yang berizin dan diawasi oleh otoritas jasa keuangan (OJK).

"Sejak media sosial berkembang, banyak ditemui semacam oknum penipuan daring dan pinjaman online (pinjol) dimana kebanyakan masyarakat belum tahu itu sebenarnya legal atau ilegal. Oleh karena itu, kami ajak anak-anak pelajar ini agar mengenal industri jasa keuangan, sehingga bisa memitigasi potensi (menjadi korban)," kata Suhardiman.

Suhardiman pada kesempatan itu memberikan pemaparan materi terkait dasar pengelolaan keuangan, jenis lembaga keuangan, semisal asuransi, sekaligus mengenalkan produk-produk asuransi Jasa Raharja Putera.

Selain itu, cara menggunakan produk serta jasa keuangan, termasuk mengecek keabsahan hukum pelaku jasa keuangan terkait.

Menurut Suhardiman, memberikan literasi keuangan adalah kewajiban bagi seluruh lembaga jasa keuangan di Indonesia.

PT Asuransi Jasa Raharja Putera terus mendukung peningkatan literasi keuangan untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang well literate.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News