Jawab Raffi Ahmad di Debat Cawapres, Mahfud Ajak Anak Muda Berpolitik Minim Gimik

Mahfud menambahkan masa depan Indonesia merupakan masa depan anak-anak muda saat ini. Masa depan anak-anak muda pun menjadi masa depan Indonesia.
“Itu yang harus dibangun, kesadaran pada anak-anak muda. Tidak bisa menghindar dari politk, siapa yang menghindar dari politik akan menjadi korban politik,” kata Mahfud.
Mantan ketua Mahkamah Konstitusi itu juga mengajak anak-anak muda yang aktif di medsos untuk berkontribusi lebih besar dalam pembangunan Indonesia. Caranya bisa dengan mengutamakan berbagai gagasan substansial.
“Jangan hanya gimik yang dibangun, tetapi (mengedepankan) substansi dalam membangun kehidupan bangsa,” ucap Mahfud.
Panelis lain dalam debat itu, Effendi Gazali, bertanya bertanya tentang hal yang diinginkan Mahfud mengenai dua persepsi dari anak muda terhadapnya.
Mahfud mengatakan pertama dirinya ingin diposisikan sebagai cawapres yang punya integritas. Kedua, Mahfud ingin dianggap tegas.
“Kalau ada sesuatu diselesaikan dengan cepat tanpa melemparkan ke orang lain,” ujar Mahfud.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan daftar pemilih tetap atau DPT pada Pemilu 2024 sebanyak 204.807.222 jiwa. Dari angka itu, terdapat 106.358.447 jiwa (52 persen) yang tercatat sebagai pemilih muda.
Mahfud MD mengingatkan anak-anak muda tidak menjauhi politik. Menurut dia, menjauhi politik justru berisiko menjadi korban para politikus.
- Dipilih Presiden Langsung, Raffi Ahmad jadi Pembawa Acara Peringatan Hari Buruh
- Senangnya Ivan Gunawan Dapat Tugas Buat Baju Kerja Raffi Ahmad
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Jatuh Saat Menaiki Sapi, Raffi Ahmad: Lumayan Pusing
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024