Jebol 2 Kali, Tim Ini Gagal Pesta Pizza

jpnn.com - LONDON – Para pemain Leicester City gagal pesta pizza. Itu terjadi setelah Leicester bermain imbang melawan Stoke City dengan skor 2-2 (0-2) di Britannia Stadium, Sabtu (19/9) malam WIB.
Sebelumnya, pelatih Leicester Claudio Ranieri berjanji bakal mentraktir pizza dan hot dog jika anak asuhnya mampu membukukan clean sheet dalam pertandingan tersebut.
Meski gagal pesta pizza, para penggawa Leicester layak bahagia. Sebab, mereka bisa membawa pulang satu angka setelah sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu dari tuan rumah.
Stoke membuka keunggulan lewat gol Bojan Krkic saat laga berumur 13 menit. Keunggulan Stoke bertambah setelah Jonathan Walters menggetarkan jala gawang Leicester tujuh menit berselang.
Leicester baru bisa menipiskan ketinggalan lewat eksekusi penalti Riyad Mahrez enam menit setelah babak kedua dimulai. Jamie Vardy menjadi pahlawan Leicester setelah mencetak gol pada menit ke-69. (jos/jpnn)
LONDON – Para pemain Leicester City gagal pesta pizza. Itu terjadi setelah Leicester bermain imbang melawan Stoke City dengan skor 2-2 (0-2)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSSI Akan Ikut Bidding Jadi Tuan Rumah Putaran Keempat Piala Dunia 2026
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi