Jelang Debut Resmi, Suzuki Bongkar Teknologi Ertiga Hybrid, Simak nih

Jelang Debut Resmi, Suzuki Bongkar Teknologi Ertiga Hybrid, Simak nih
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mulai membocorkan teknologi terbaru yang bakal diadopsi oleh Ertiga Hybrid. Foto: dok Suzuki

Daya listrik pada Lithium-ion battery teknologi itu bisa terisi secara otomatis melalui regenerative deceleration, dan saat perlambatan kecepatan daya bisa disimpan ke dalam li-ion battery.

Hal itu diklaim bisa memudahkan konsumen dalam mengisi ulang daya, karena tidak perlu pergi ke stasiun pengisian kendaraan listrik.

Melalui teknologi itu, konsumen bisa mendapatkan fitur Auto Start-Stop yang bekerja di kondisi kemacetan, yakni mematikan mesin saat mobil berhenti sehingga menghemat bahan bakar.

Pada saat berakselerasi, fitur acceleration assist berperan menambah daya li-ion battery ke motor, sehingga membantu kerja mesin bakar yang akhirnya mampu mengurangi konsumsi bahan bakar.

Teknologi mutakhir yang akan dipasangkan pada Ertiga terbaru itu disebut-sebut memiliki harga kompetitif dan biaya perawatan yang terjangkau.

“Kami akan terus berupaya mengembangkan teknologi baru dalam menyediakan kendaraan yang ramah lingkungan, tetapi tetap terjangkau,” kata Donny.

Suzuki Ertiga Hybrid sendiri dijadwalkan akan meluncur pada bulan depan.

Hal itu diketahui melalui gambar siluet calon mobil terbarunya yang diunggah di akun resmi Suzuki di Instagram.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mulai membocorkan teknologi terbaru yang bakal diadopsi oleh Ertiga Hybrid. Simak nih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News