Joe Biden: Putin Tidak Meragukan Kekuatan NATO, tetapi..

Joe Biden: Putin Tidak Meragukan Kekuatan NATO, tetapi..
Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana Kepresidenan Ukraina, Kiev, Senin (20/2). Foto: Evan Vucci / POOL / AFP

"Bersama-sama kita akan memastikan bahwa Rusia membayar kejahatannya, bahwa negara itu tidak akan pernah menginvasi Polandia atau negara lain mana pun," kata dia.

“Kejahatan terhadap kemanusiaan, tanpa pernah disesali, penggunaan kekerasan dan pemerkosaan sebagai senjata perang, pengeboman sekolah dan stasiun kereta api, tidak ada yang bisa mengalihkan perhatian dari kekejaman ini. Tetapi perlawanan rakyat Ukraina luar biasa. Ukraina masih bebas dan merdeka. Dari Kherson sampai Kharkov, Ukraina merebut kembali tanah mereka. Bendera biru dan kuning berkibar," tutur Biden.

Upaya bersama mendukung Ukraina, menjatuhkan sanksi kepada Rusia, dan memperkuat NATO adalah topik utama pembicaraan antara presiden AS dan Polandia di Warsawa, kata Gedung Putih.

Biden juga mengapresiasi dukungan Polandia kepada pengungsi Ukraina.

"Presiden Biden memuji dukungan Polandia yang menampung lebih dari 1,5 juta pengungsi Ukraina di komunitas mereka," demikian pernyataan dari pertemuan antara Presiden Andrzej Duda dan Biden di Istana Kepresidenan.

Pembicaraan antara kedua pemimpin juga mencakup kerja sama dalam bidang energi, termasuk energi nuklir, hubungan pertahanan bilateral, dan pentingnya nilai-nilai demokrasi yang mendasari aliansi transatlantik.

Duda berterima kasih kepada Biden atas kunjungannya ke Kiev dan Warsawa.

"Polandia aman berkat kehadiran pasukan AS dan NATO," kata dia.

Presiden Joe Biden menegaskan kembali dukungan Amerika Serikat untuk Ukraina dan perlunya kesatupaduan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO)

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News