Kabar Baik, Kontrak Kerja Ribuan Honorer Daerah Ini Berpeluang Diperpanjang

jpnn.com - YOGYAKARTA - Pemerintah pusat membatalkan rencana penghapusan tenaga honorer pada November 2023.
Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyebut kontrak kerja 2.988 tenaga honorer atau tenaga bantu di lingkungan Pemprov DIY berpeluang diperpanjang, setelah pemerintah pusat membatalkan rencana penghapusan.
"Artinya bahwa boleh dialokasikan kembali honor mereka untuk tahun 2024," ujar Kepala BKD DIY Amin Purwani saat dihubungi di Yogyakarta, Jumat (15/9).
Menurut Amin, meski penghapusan tenaga honorer dibatalkan, BKD DIY tidak membuka rekrutmen baru pada tahun depan.
Dia menegaskan bahwa rekrutmen itu telah dihentikan sejak wacana penghapusan honorer mengemuka.
Amin juga memperkirakan jumlah tenaga honorer di DIY terus mengalami penurunan seiring banyaknya yang mengikuti seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).
Amin menyebut jumlah tenaga honorer di lingkungan Pemprov DIY pada 2022 tercatat 3.442 orang, terdiri atas tenaga guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis atau administrasi.
Jumlah tersebut menurun menjadi 2.988, setelah sebagian dari mereka lolos seleksi PPPK.
Kontrak kerja ribuan tenaga honorer di daerah ini berpeluang diperpanjang setelah pemerintah pusat membatalkan rencana penghapusan honorer.
- Tampilan Kartu Ujian PPPK Tahap 2 Terbaru, Yang Belum Silakan Cetak Lagi
- Ratusan Honorer Resmi jadi PPPK, 4 Hal Penting yang Harus Dilakukan
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 hingga 7 Mei, Semoga Jaringan Internet Terus Stabil
- Pesan Penting Pak Mutiq untuk Peserta Tes PPPK Tahap 2, Jangan Disepelekan
- Seleksi PPPK Tahap 2 Berlangsung hingga 30 Mei 2025, BKN Beri Info Skor CAT
- 532 PPPK dan 43 CPNS Resmi Dilantik, Wali Kota Farhan Sampaikan Pesan Khusus