Kabar Baik, Pertumbuhan Ekspor dan Impor pada Agustus Tertinggi Sepanjang Masa

Kabar Baik, Pertumbuhan Ekspor dan Impor pada Agustus Tertinggi Sepanjang Masa
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan kinerja keuangan Indonesia sampai kuartal II membaik, yaitu tumbuh hingga 5,4 persen. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tren kasus harian dan kematian Covid-19 terus menurun secara global hingga pertengahan September 2022. 

Hal ini terlihat dari banyak negara di dunia yang telah menerapkan restriksi minimal. Di Indonesia, kasus harian Covid-19 terus menurun dan seluruh daerah masih berstatus pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 1. 

Walau demikian, pemerintah terus melakukan asesmen sampai triwulan I 2023 untuk mengantisipasi gelombang varian lain yang diprediksi masuk. 

Penurunan angka kasus harian dan kematian Covid-19 menunjukkan bahwa pemulihan ekonomi terus berlanjut walaupun melambat di banyak negara. 

Meski demikian, kinerja ekonomi Indonesia masih tumbuh kuat. Berdasarkan laporan APBN, hingga Agustus 2022, pendapatan negara melanjutkan kinerja yang baik didukung semua komponen pendapatan yang tetap tumbuh tinggi. 

Secara keseluruhan, pendapatan negara mencapai Rp 1.764,4 triliun atau 77,9 persen dari pagu dan tumbuh 49,8 persen yoy. 

Komponen penerimaan negara bersumber dari penerimaan perpajakan mencapai Rp 1.171,8 triliun, penerimaan bea dan cukai Rp 206,2 triliun, serta penerimaan negara bukan pajak (PNBP) Rp 386 triliun.

Kinerja sektor eksternal Indonesia sangat positif didukung neraca perdagangan yang melanjutkan tren surplus selama 28 bulan berturut-turut. 

Kinerja ekonomi menguat, pertumbuhan ekspor dan impor pada Agustus tertinggi sepanjang masa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News