Kabar Melegakan untuk Aremania

Kabar Melegakan untuk Aremania
Pemain Arema FC Jad Noureddine. Foto: Doli siregar/RadarMalang/JPNN.com

Pengurusan ITC kedua pemain tersebut diakui Sudarmaji sempat terkendala. Sebab, pihak Arema sebenarnya telah mengirimkan permohonan dengan melampirkan dokumen-dokumen ke federasi PSSI. Setelah itu oleh PSSI, permohonan tersebut dikirimkan ke federasi pemain yang bersangkutan.

Nah, hingga kini masih belum ada tanggapan dari federasi Pino (Kolombia) dan Jad (Lebanon). Namun, setidaknya proses pengurusan ITC tersebut sudah ditangani antar federasi tersebut.

Pihak Arema memang tidak ingin kecolongan dengan aturan keimigrasian. Lantaran, batas waktu pendaftaran pemain pada Liga 1 akan berakhir 11 hari lagi atau 30 April mendatang.

”Kami ingin menjadi percontohan bagi klub yang lain. Dan persepakbolaan di Indonesia dapat menjadi lebih baik,” pungkasnya. (viq/c2/riq)


Permasalahan kartu izin tinggal terbatas (kitas) yang dialami sejumlah klub dipastikan oleh manajemen Arema FC tak menimpa tim berjuluk Singo Edan


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News