Kabur Setelah Menjambret, Eh Malah Salah Masuk Gang Buntu

Kabur Setelah Menjambret, Eh Malah Salah Masuk Gang Buntu
Napi diborgol. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Teriakan itu mengundang perhatian warga. Apalagi, malam itu masih banyak warga di pos penjagaan. Termasuk Herman.

Dia melihat dua pelaku tadi melarikan diri menuju ke arah gang 11 yang merupakan gang buntu.

''Saya refleks ikut mengejar. Mereka (pelaku, Red) hampir saja menabrak anak saya yang masih kecil pas di depan rumah,'' jelasnya.

Para pelaku belum menyerah. Ketika mengetahui terjebak di gang buntu, mereka langsung menggeletakkan motor matik berpelat L 6235 F0 yang digunakan untuk beraksi di depan rumah Yanti, seorang warga.

HP hasil rampasan juga mereka buang di depan rumah tersebut. Mereka lari menaiki tangga dan langsung masuk ke salah satu kamar di rumah tersebut.

Sementara itu, korban dibantu warga terus mengejar. Hingga akhirnya, mereka mendapati kedua pelaku berada di dalam kamar tersebut.

Saat kepergok, awalnya MK dan IBA tidak mengaku telah melakukan penjambretan.

''Saya bilang, 'Kalau tidak mengaku, nanti kamu bisa parah dihajar massa','' tegas Herman.

Dua jambret handphone kabur meninggalkan motor dan berusaha kabur saat terjebak di gang buntu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News