Kahitna Tebarkan Virus Cinta ke Penggemar

jpnn.com - BOGOR - Kahitna menebarkan virus cinta dalam konser bertajuk In Love With Kahitna and Tulus di Grand Ballroom Puri Begawan, Sabtu (25/4). Dalam konser itu, Kahitna tampil setelah penampilan Tulus Muhammad Rusydi.
"Ayo kita berbagi cinta bersama Kahitna. Tadi ada Tulus dan sekarang giliran kami berikan virus-virus cinta," kata salah satu vokalis Kahitna, Mario Ginanjar di Grand Ballroom Puri Begawan, Sabtu (25/4).
"Mulai perjalanan cinta dengan Kahitna," ucap Hedi Yunus, vokalis Kahitna lainnya.
Kahitna membuka penampilannya dengan menyanyikan lagu Tentang Diriku. Kemudian dilanjutkan dengan Cerita Cinta, Andai Dia Tahu dan Aku Dirimu Dirinya. Penonton pun ikut bersenandung saat meilhat penampilan Kahitna.
Hedi mengatakan, ini adalah kali kedua Kahitna tampil di Puri Begawan. "Malam hari ini kami bisa hadir kembali di Puri Begawan Bogor. Ini kedua kalinya dan selalu penuh," ucap Hedi.
Mario mengungkapkan, kedatangan pertama Kahitna di Bogor pada saat perayaan hari Valentine. Dia pun mengaku, senang bisa bertemu dengan Soulmate Kahitna di Bogor. Soulmate adalah sebutan bagi penggemar Kahitna.
"Kami merayakan Valentine di Kota Bogor dua tahun lalu. Senang sekali bertemu dengan Soulmate Bogor," ungkap Mario. (gil/jpnn)
BOGOR - Kahitna menebarkan virus cinta dalam konser bertajuk In Love With Kahitna and Tulus di Grand Ballroom Puri Begawan, Sabtu (25/4). Dalam konser
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap
- Begini Kondisi Pak Tarno Seusai Dirumorkan Mengemis di Kota Tua
- Semarak Ronakultura Menjelang Indonesia Fashion Week 2025
- Hamil Anak Kedua, Istri Onadio Leonardo Ungkap Perbedaan yang Dirasakan
- Ternyata Di Sini, Lokasi Penangkapan Jonathan Frizzy