Kalahkan Persita, Sriwijaya FC Stagnan di Peringkat ke-3

Kalahkan Persita, Sriwijaya FC Stagnan di Peringkat ke-3
Kalahkan Persita, Sriwijaya FC Stagnan di Peringkat ke-3
KUNINGAN - Sriwijaya FC berhasil mengalahkan Persita Tangerang yang menjadi tuan rumah dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Mashud Wisnusaputra, Kuningan, Jawa Barat. Laskar Wong Kito -julukan Sriwijaya FC- mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 4-2.

Meski menjadi tim tamu, Sriwijaya FC mampu tampil menyerang di awal babak pertama. Saat pertandingan baru berjalan 9 menit, Tantan sudah berhasil mencetak gol setelah memanfaatkan sepak pojok. 1-0 untuk Sriwijaya FC.

Hanya saja, Sriwijaya FC tidak mampu mempertahankan keunggulan. Pada menit ke-37, Cristian Carasco berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan penalti.

Di babak kedua, Sriwijaya FC kembali memberondong pertahanan Persita. Herman Dzumafo mencetak gol untuk Sriwijaya pada menit ke-64 juga dari tendangan penalti.

KUNINGAN - Sriwijaya FC berhasil mengalahkan Persita Tangerang yang menjadi tuan rumah dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Mashud

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News