Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, TPN Sebut 100 Ribu Orang akan Hadir

Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, TPN Sebut 100 Ribu Orang akan Hadir
Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid (dua kanan), didampingi Ketua Panitia Hajatan Rakyat Her Suprabu (kiri) saat memberikan keterangan di Kota Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (7/2/2024). (ANTARA/Bambang Dwi Marwoto)

"Pak Jokowi rumahnya di Surakarta. Kalau Pak Ganjar itu (rumahnya) di Semarang. Jadi, simbolis dari Surakarta ke Semarang," ungkap Arsjad.

Dia mengatakan acara kampanye di Kota Surakarta akan dihadiri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ganjar-Mahfud, dan juga akan dimeriahkan oleh sejumlah artis, di antaranya, NDX AKA, Nala Agatha, Lala Widi, Lady Rara, serta anak aktivis 98 Wiji Tukul, yakni Fitri Nganthi Wani.

Ketua Panitia Kampanye Hajatan Rakyat di Kota Surakarta Her Suprabu mengatakan pada acara kampanye terbuka terakhir Ganjar-Mahfud tersebut akan ada dua kegiatan, yakni pawai 21 gerobak sapi dari Ngarsapura menuju Benteng Vastenburg serta acara kampanye di benteng tersebut.

Menurut Her, kampanye terbuka di Kota Surakarta akan diawali kirab dari Ngarsapura menuju Benteng Vastenburg dan diperkirakan selesai pukul 10.00 WIB. Selanjutnya, Ganjar-Mahfud menuju ke Semarang untuk melanjutkan kampanye terbuka di sana.

Panitia menargetkan lebih dari 100.000 orang yang merupakan kader, simpatisan, dan masyarakat umum, akan hadir pada kampanye di Benteng Vastenburg.

Panitia tidak dapat membatasi masyarakat dari Solo Raya yang akan hadir, karena acara Hajatan Rakyat itu betul-betul merupakan pesta untuk rakyat. (antara/jpnn)

TPN menyebut lebih dari 100 ribu orang akan menghadiri kampanye Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Kota Surakarta.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News