Kampanye Prabowo - Sandi di GBK Representasi Pancasila

Kampanye Prabowo - Sandi di GBK Representasi Pancasila
Fary Djemi Francis. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kampanye Prabowo - Sandi di SUGBK, Jakarta, Minggu (8/4), bukan sekadar menjadi rekor kampanye politik terbesar sepanjang sejarah di Indonesia tetapi juga sangat merepresentasi Pancasila.

“Beragam suku, agama dan profesi berkumpul di sana," kata Ketua Fraksi Partai Gerindra di MPR Fary Djemi Francis, Senin (8/4).

Menurut Fary, selama ini berita yang muncul hanya tentang salat subuh berjemaah dan ceramah dari para ulama. Seolah kampanye Prabowo - Sandi menggunakan politik identitas dan hanya terbuka untuk keyakinan tertentu saja.

BACA JUGA: Kampanye Prabowo di SUGBK Spektakuler, Makin Yakin Jokowi Bakal Lengser

Padahal, kata Fary, ada ribuan umat Kristiani yang hadir di sana. Ketua umum PP Gerakan Kristiani Indonedia Raya (GeKIRA), itu mengatakan ada doa lintas agama di sana.

"Mulai dari Islam, Kristen, Katolik, Hindu dan Budha, mereka sama-sama memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar Indonesia dijadikan negara damai, adil dan makmur di bawah kepemimpinan Prabowo - Sandi," paparnya.

Menurut dia, pemandangan tersebut sekaligus membantah tudingan tentang isu khilafah yang sering difitnahkan kepada Prabowo - Sandi.

"Kami percaya dan yakin Prabowo - Sandi seorang nasionalis tulen yang akan mengayomi semua keyakinan," jelas Fary.

Kampanye Prabowo - Sandi di SUGBK, Jakarta, Minggu (8/4), bukan sekadar menjadi rekor kampanye politik terbesar sepanjang sejarah di Indonesia tetapi juga sangat merepresentasi Pancasila.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News