Kapasitas 3 Pimpinan Danantara Tak Perlu Diragukan

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi X DPR RI, Muhammad Kholid menilai tiga pimpinan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) berkapasitas baik di bidang ekonomi dan investasi.
Sosok Rosan Roeslani dinilai memiliki catatan kerja yang baik sehingga tidak perlu diragukan dalam memimpin Danantara.
“Rosan sudah lama terjun di sektor bisnis usaha dengan berbagai segmen pasarnya. Dulu pernah sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia hingga rekam jejaknya sekarang menjadi Menteri Investasi. Dengan pengalaman itu memperkuat kepercayaan publik,” ujar Kholid dikutip, Minggu (2/3).
Kholid mengatakan sektor investasi bukanlah dunia kerja yang baru bagi Rosan Roeslani. Sejumlah perbaikan berhasil dilakukan Rosan Roeslani saat masih bergelut dalam dunia bisnis investasi.
“Rekam jejak dan catatan keberhasilan dari pimpinan BPI Danantara adalah modal kuat untuk meningkatkan kepercayaan publik pada investasi sekaligus menarik para investor ke Indonesia,” ucap Kholid.
Kholid menambahkan begitu juga dengan dua orang lainnya yang ditunjuk sebagai Chief Operating Officer Danantara, Dony Oskaria, serta Chief Investment Officer, Pandu Patria Sjahrir, merupakan orang-orang piawai dalam dunia investasi dan operasionalisasi kelembagaan.
“Kedua orang terpilih tadi, Dony Oskaria dan Pandu Sjahrir juga mempunyai pengetahuan dan kecakapan dalam investasi serta bisnis. Rekam jejak mereka berdua juga bagus sehingga jadi modal tambahan kepercayaan dapat mengelola Danantara secara baik,” tukas Kholid.
Kholid menuturkan Rosan, Dony, dan Pandu, akan mampu membawa terobosan untuk mendongkrak investasi sehingga dapat membantu mencapai target pertumbuhan ekonomi nasional sebanyak delapan persen.
Anggota Komisi X DPR RI, Muhammad Kholid menilai tiga pimpinan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) berkapasitas
- Lihatlah Aksi Presiden Prabowo Melepas Kemeja di Depan Buruh
- Prabowo Cemburu sama Teddy Indra Wijaya, Mbak Puan Tertawa
- Ini Salah Satu Pilihan Investasi Optimal di Tengah Tantangan Ketidakpastian Ekonomi Global
- Pendiri CSIS Sebut Pemerintahan Prabowo Perlu Dinilai Berdasarkan Pencapaian Nyata
- Tumbuh Berkelanjutan, Bank Raya Kembali Bukukan Kinerja Keuangan Positif
- Prabowo Akan Hadir dan Beri Sambutan saat Perayaan Hari Buruh di Monas