Kapolri: Belanja Produk Dalam Negeri untuk Ketahanan Ekonomi Nasional

Kapolri: Belanja Produk Dalam Negeri untuk Ketahanan Ekonomi Nasional
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengajak seluruh pihak untuk meningkatkan belanja produk dalam negeri. Foto: Dok Div Humas Polri

jpnn.com, BALI - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengajak seluruh pihak untuk meningkatkan belanja produk dalam negeri.

Hal itu disampaikan Jenderal Listyo saat menutup rangkaian kegatan Temu Bisnis Produk Dalam Negeri (PDN) tahap IV Tahun 2022 yang berlangsung di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Bali, Kamis-Jumat, (6-7/10).

Kapolri pun mendukung peningkatan realisasi penggunaan produk dalam negeri hingga 100 persen pada akhir 2022 ini.

"Tentunya dengan melakukan belanja produk dalam negeri maka akan berimplikasi positif terhadap ketahanan ekonomi nasional guna menghadapi tantangan kedepan yang penuh dengan ketidakpastian,” kata Listyo.

Menurutnya, untuk menggenjot penggunaan PDN, business matching sangat cocok sebagai wadah untuk menjembatani antara pelaku usaha dalam negeri dengan kementerian dan Lembaga serta pemerintah daerah dan BUMN.

"Kami fokus dengan pembelian barang atau jasa usaha mikro, usaha kecil dan menengah,” sambungnya.

Listyo pun menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada kementerian, lembaga, pemerintah daerah, dan panitia serta seluruh pihak yang turut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan tersebut.

Eks Kabareskrim Polri itu berharap, kegiatan ini dapat mendukung Gerakan Bangga Buatan Indonesia dan menjadikan produk dalam negeri menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengajak seluruh pihak untuk meningkatkan belanja produk dalam negeri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News