Kasus Antasari, DPR Prihatin
Jumat, 01 Mei 2009 – 23:12 WIB

Kasus Antasari, DPR Prihatin
JAKARTA - Ketua DPR RI Agung Laksono memberikan apresiasi sekaligus mendukung upaya Kepolisian untuk mengungkap kasus pembunuhan Direktur PT Putra Rajawali Banjaran (PRB) Nasrudin Zulkarnen. ''Kasus ini lebih cepat dituntaskan lebih baik, agar tidak menimbulkan spekulasi,'' kata Agung Laksono kepada wartawan di Jakarta, Jumat malam (1/5).
Agung juga menegaskan, DPR mendukung sepenuhnya langkah kepolisian untuk mengungkap siapa saja yang terlibat dalam kasus ini. Termasuk jika Ketua KPK Antasari Azhar memang benar-benar terlibat dalam kasus ini.''Jika memang sudah ada bukti kuat, sebaiknya Antasari segera diproses sesuai dengan mekanisme hukum yang berlaku.'' ujar Agung menandaskan.
Baca Juga:
Wakil ketua umum Partai Golkar ini mengaku prihatin jika Antasari ternyata terbukti terlibat dalam kasus ini.''Apabila Antasari memang benar terlibat dalam kasus pembunuhan , ini memang sungguh memprihatinkan,'' ujarnya. Meski begitu, Agung menolak, jika kasus Antasari ini dikaitkan dengan seleksi anggota KPK di DPR gagal. ''Saya kira tidak bisa dikaitkan seperti itu. Karena kasus yang tengah dihadapi Antasari tidak terkait langsung dengan tugasnya di KPK,'' ujar Agung menegaskan.
Seperti diketahui,Ketua KPK Antasari Azhar, ditetapkan sebagai tersangka atau aktor intelektual serta saat ini sudah dicekal terkait kasus pembunuhan Direktur PT Putra Rajawali Banjaran (PRB) Nasrudin Zulkarnaen. Meski begitu, sampai sejauh mana keterlibatan Antasari dalam kasus ini masih simpang siur.Menurut rencana Antasari baru akan menjalani pemeriksaan polisi Senin mendatang. (aj/jpnn)
JAKARTA - Ketua DPR RI Agung Laksono memberikan apresiasi sekaligus mendukung upaya Kepolisian untuk mengungkap kasus pembunuhan Direktur PT
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai & Bareskrim Polri Gagalkan Peredaran Sabu-Sabu di Bireuen, 1 Orang Diamankan
- Begini Cara Oknum TNI AL Mendapat Uang Belasan Juta Modal Membunuh Juwita
- Dukung MUI Tolak Vasektomi Syarat Terima Bansos, HNW Minta Dedi Mulyadi Akhiri Kegaduhan
- 5 Berita Terpopuler: BKN Beri Info Skor CAT, yang Belum Punya Kartu Ujian PPPK Silakan Cetak
- Puas, Presiden Puji Kinerja Badan Gizi Nasional
- Oknum TNI AL Mengumbar Kata-kata Romantis, Juwita Menyandarkan Kepala di Bahunya