Kawasaki Akan Meluncurkan Z900 RS Bergaya Cafe Racer, Ini Perubahannya

Kawasaki Akan Meluncurkan Z900 RS Bergaya Cafe Racer, Ini Perubahannya
Kawasaki Z900 RS Cafe 2023 (ANTARA/HO)

jpnn.com - Produsen roda dua, Kawasaki akan meluncurkan Z900 RS terbaru secara global dalam waktu dekat

Motor bergaya Cafe Racer itu merupakan model dari Z900 RS yang sudah mendapatkan sentuhan modifikasi.

Dikutip dari Hindustan Times, Jumat (26/8), Kawasaki mengatakan ada sejumlag perubahan yang dilakukan pada versi cafe racer itu.

Adapun perubahan itu terdapat pada bagian cat Metallic Diablo Black, front cowl, gaya cafe racer, jok, dan stang bawah.

Kawasaki Z900 RS Cafe 2023 kini hadir dengan dua pinstripes emas pada tangki bahan bakar tear-drop, bubble fairing, dan bodywork di belakang jok.

Selain itu, logo Kawasaki dan pelek berwarna hitam juga mendapatkan pin striping berwarna emas.

Z900 RS Cafe tetap hadir dengan mesin 948 cc, in-line four berpendingin cairan yang menawarkan tenaga 109 hp pada 8.500 rpm dan torsi 98,5 Nm pada 6.500 rpm.

Mesin tersebut dikawinkan dengan gearbox 6-percepatan.

Rangka Teralis terbuat dari baja berkekuatan tinggi dan digantungkan oleh garpu yang dapat disetel dari atas ke bawah di bagian depan dan mono-shock di bagian belakang.

Produsen roda dua, Kawasaki akhirnya meluncurkan Z900 RS terbaru secara global, Jumat (26/8).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News