Kebakaran Hutan Riau, 19 Ribu Warga Menderita ISPA

Kebakaran Hutan Riau, 19 Ribu Warga Menderita ISPA
Kebakaran Hutan Riau, 19 Ribu Warga Menderita ISPA
Data 19.862 kasus itu merupakan hasil up date, Rabu (26/6). Penyakit yang menyerang alat pernafasan itu tidak hanya terjadi untuk kalangan dewasa. Dari 19.862 orang yang terserang ISPA, sebanyak 8.123 merupakan anak-anak yang berumur kurang dari empat tahun. Selebihnya, atau sekitar 11.739, merupakan penderita ISPA kalangan warga berumur lima tahun ke atas hingga dewasa.

Penderita terbanyak berada di Rohil yakni mencapai 2.290 orang, Bengkalis sekitar 1.670 orang, Rohul 1.232 orang, Dumai 1.167 orang, Pelalawan 1.136 orang dan Kepulauan Meranti 628 orang. ‘’Masih ada daerah yang belum melaporkan. Ini yang masih kita tunggu,’’ tambah Zul yang juga Kepala Bidang Pencegahan, Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P4L) Dinas Kesehatan Provinsi Riau itu.

Tidak hanya itu, Zul menambahkan, selain ISPA, penyakit yang dapat ditimbulkan dari peningkatan intensitas asap tersebut adalah pneumonia (radang paru-paru) dan penyakit lainnya. Dari data yang dihimpun, diketahui pneumonia menyerang 381 orang, batuk pilek 582 orang, asma 379 orang, iritasi mata 204 orang dan iritasi kulit 111 orang. ‘’Mudah-mudahan angka tersebut dapat mengalami penurunan seiring langkah penanganan yang dilakukan. Kita akan terus melakukan pemantauan,’’ sambungnya.

Disinggung mengenai langkah penanganan, ia mengatakan harus proaktif dalam melakukan pencegahan awal. Sehingga penderita ISPA dapat segera tertolong. ‘’Rumah sakit dan layanan kesehatan harus proaktif. Bagaimanapun, penanganan medis harus dilakukan secara cepat dan tepat,’’ ujar Zul.

PEKANBARU - Dampak kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau terhadap kesehatan warga makin mengkhawatirkan. Tercatat 19.862 kasus warga menderita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News