Kegemilangan Beckham di AC Milan Akhirnya Tumbang Juga
Selasa, 17 Februari 2009 – 07:01 WIB

Kegemilangan Beckham di AC Milan Akhirnya Tumbang Juga
DAVID Beckham mengalami antiklimaks pada derby della madonnina. Selain gagal menghindarkan AC Milan dari kekalahan, mantan kapten Timnas Inggris itu harus keluar lapangan akibat cedera hamstring. ''Ini merupakan pertandingan besar. Tapi, saya kecewa karena harus keluar lapangan dengan kondisi cedera dan kami akhirnya kalah,'' kata Beckham seperti dilansir Reuters.
Fakta itu seakan menutupi kegemilangan Beckham dalam enam laga terakhir. Dia tampil cantik dan membawa Milan tak terkalahkan. Namun, saat melakoni derby kontra Inter Milan kemarin, Beckham seakan mati gaya. Dia tak berdaya menembus ketatnya barikade pertahanan Nerazzurri, julukan Inter Milan.
Aksi Beckham tidak maksimal karena dia dirundung cedera. Alhasil, pada menit ke-56, ayah tiga putra itu ditarik keluar dan digantikan Filippo Inzaghi. Sesampainya di bangku cadangan, Beckham tampak meringis menahan sakit di paha kanannya.
Baca Juga:
DAVID Beckham mengalami antiklimaks pada derby della madonnina. Selain gagal menghindarkan AC Milan dari kekalahan, mantan kapten Timnas Inggris
BERITA TERKAIT
- 2 Tim Milik Kepolisian RI Digdaya di Final Four Proliga 2025, Sritex Arena Jadi Saksi
- Bawa Popsivo Polwan Tembus Final Proliga 2025, Yolla Yuliana Masuk Buku Sejarah
- Hadirkan Pemain Timnas U-17 Indonesia Algazani di Sobat FC, Udi Wahyunadi: Kami Ingin Anak-anak Mendapat Inspirasi
- Lanjutkan Dominasi, China Juara Sudirman Cup 2025
- Aksi Impresif Hantarkan Andy Prayoga Raih Juara Men Elite di Ternadi Bike Park
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta