Keluar dari JKT48, Tasya SUN Sempat Pesimistis Berkarier di Dunia Hiburan

Keluar dari JKT48, Tasya SUN Sempat Pesimistis Berkarier di Dunia Hiburan
Para personil girlband SUN di kawasan Karet, Jakarta Pusat, Rabu (26/10). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Personel girlband SUN, Tasya ternyata sempat pesimistis dengan kariernya di dunia entertainment.

Semula, dia berpikir kariernya akan berhenti di dunia entertainment seusai keluar dari JKT48.

"Jadi, pandemi aku berhenti di JKT48 karena ada Restrukturisasi. Jadi, ada 33 member yang di cut off termasuk aku," ujar Tasya di kawasan Karet, Jakarta, Rabu (26/10).

Saat itulah dia merasa kariernya di dunia hiburan telah terhenti.

Namun, pada akhir 2021, dia melihat agensi yang menaungi Cherrybelle, yakni We Can Be Winners menggelar audisi untuk membentuk sebuah girlband baru.

Meski sempat ragu, tetapi Tasya akhirnya memberanikan diri untuk mengikuti audisi tersebut.

"Akhirnya aku memutuskan untuk mencoba, lebih baik aku sakit hati kalau ditolak daripada menyesal karena enggak pernah mencoba," kata Tasya.

Dia akhirnya meminta waktu 3 bulan kepada sang ibunda untuk mengikuti audisi tersebut.

Personel girlband SUN, Tasya ternyata sempat pesimistis dengan kariernya di dunia hiburan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News