Keren.. Badut Ini Ajarkan Baca Tulis Gratis!

Keren.. Badut Ini Ajarkan Baca Tulis Gratis!
Haris Riski saat mengajarkan baca tulis pada ibu-ibu dan anak-anak. Foto: JPG/pojokpitu

jpnn.com - jpnn.com - 

Keren.. Badut Ini Ajarkan Baca Tulis Gratis!


Upaya pemuda bernama Haris Riski untuk memberantas buta huruf patut diacungi jempol.

Pria berusia 34 tahun ini mempunyai ide kreatif yang mendidik. Yakni menciptakan Sekolah Badut untuk belajar baca dan tulis.

Dengan berdandan ala badut lucu, Haris rela blusukan di Jalan Pawiyatan. Dandanan tersebut dipersiapkan pribadi oleh pria yang juga Guru di SDN Bubutan IV Surabaya ini.

Perlengkapan badut dipersiapkan sendiri mulai dari baju berwarna warni, bantal untuk perut badut, sampai kacamata, topi, serta sepatu.

Sebelum berangkat mengajar, Haris juga menyiapkan beberapa buku bacaan di tasnya.

Badut Haris tak sendiri. Ayi selalu dibawanya kemana-mana. Ayi adalah boneka tangan yang dimainkan oleh Haris untuk menarik minat anak agar belajar.

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News