Ketua MPR dan Maruarar Sirait Mendampingi Mahasiswa Petinggi Cipayung Plus Bertemu Menteri Investasi

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) dan tokoh nasional Maruarar Sirait mendampingi petinggi mahasiswa Kelompok Cipayung Plus bertemu dengan Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Kamis (20/1) malam.
Adapun sejumlah organisasi kemahasiswaan Cipayung Plus yang hadir, seperti Ketua Umum PB HMI Raihan, Ketua Umum PP GMKI Jefri Gultom, Ketua Umum PB PMII Muhammad Abdullah Syukri, Sekjen IMM Zaki dan Ketua Umum PP PMKRI Benediktus Papa.
Kemudian, Ketua Umum PP KAMMI Zakky Ahmad Rifai, Ketua Umum PP HIKMABUDHI Wiryawan, Ketua Umum PP KMHDI I Putu Yoga Saputra, Ketua Umum LMND Muhammad Asrul dan Ketua Umum PP HIMA PERSIS Iqbal Muhammad Dzilal dan lainnya.
Pertemuan berlangsung dengan penuh keakraban.
Para mahasiswa menyampaikan aspirasi mereka ke Menteri Bahlil agar segera ditindaklanjuti.
Bamsoet mengaku senang mendampingi mahasiswa bertemu dengan Menteri Bahlil.
Dia yakin Menteri Bahlil bisa memberikan ruang dan peluang kepada mahasiswa Cipayung Plus untuk bisa menjadi pengusaha-pengusaha baru.
Sementara, Raihan mengatakan pemberdayaan mahasiswa menjadi penting karena aktivis juga punya banyak cita-cita.
Ketua MPR Bambang Soesatyo dan Maruarar Sirait mendampingi mahasiswa petinggi Kelompok Cipayung Plus bertemu Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.
- 959 Unit Begawan Apartemen Milik PPRO Ludes Terjual
- Monorail Mau
- Resah Lihat Kondisi Ekonomi, Mahasiswa UKI Bagikan Beras untuk Membantu Warga
- Untar Residence Hadirkan Hunian Modern dan Inklusif untuk Mahasiswa Global
- Lebih dari 900 Mahasiswa Sudah Bergabung di Cakrawala University
- Pelaku Pencurian HP Mahasiswa di Ogan Ilir Ditangkap