Khofifah Minta Pengusaha Bijak, Bayar THR Penuh dan Tepat Waktu 

Khofifah Minta Pengusaha Bijak, Bayar THR Penuh dan Tepat Waktu 
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kanan) menyapa pekerja saat mengunjungi salah satu industri di wilayah setempat beberapa waktu lalu. ANTARA/HO-Biro Adpim Jatim.

Selain itu, THR diyakini akan menjadi sarana pendongkrak perputaran ekonomi di kalangan masyarakat.

Khofifah mengatakan kondisi pandemi Covid-19 yang makin terkendali dan terus membaik turut membuat pertumbuhan ekonomi mulai merangkak naik.

Menurutnya, hal ini tentu saja tak lepas dari peran pekerja. 

Khofifah meminta seluruh pengusaha agar berlaku bijak mencairkan THR sesuai aturan berlaku, dan tidak melakukan penundaan maupun pengurangan.  

“Kami optimistis pengusaha di Jatim memiliki kebijaksanaan dan kesadaran tinggi bahwa ada kewajiban yang harus ditunaikan dalam upaya menjaga kondusivitas pekerja," kata Khofifah.

Di sisi lain, mantan menteri sosial itu juga menambahkan bahwa seperti tahun-tahun sebelumnya, Pemprov Jatim melalui Dinasker akan membuka posko pengaduan terkait THR.

Jika ada kendala di lapangan, maka Pemprov Jatim akan mengawal dan memberikan fasilitasi bantuan sesuai aturan berlaku.

"Semoga suasana Jatim yang guyub rukun dan kondusif terus terjaga, serta seluruh masyarakat menyambut Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah dengan penuh sukacita dan penuh keberkahan," tutur Khofifah. (antara/jpnn)

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa meminta pengusaha Jatim bijaksana dengan membayar THR tepat waktu, dan tidak melakukan pengurangan besaran THR.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News