Kombes Syahduddi: Sekarang Kami Tindak Tegas

jpnn.com, CIREBON - Kapolresta Cirebon Kombes Pol M Syahduddi akan menindak tegas geng dan berandal bermotor yang membuat kerusuhan serta perusakan, karena selama ini pembinaan telah dilakukan.
"Sekarang kami tidak ada pembinaan lagi (kepada geng dan berandal bermotor)," kata Syahdudi, Selasa (23/2).
Syahdudi mengatakan pihaknya sering melakukan pembinaan kepada geng motor, namun tidak mendapat hasil apa pun.
Untuk itu lanjut, Syahdudi pihaknya akan menindak tegas semua berandal bermotor maupun geng yang membuat onar di wilayah hukumnya.
"Kami sering melakukan pembinaan tapi tidak kapok. Sehingga sekarang kalau ada yang melawan hukum maka kami tindak tegas," tuturnya.
Syahdudi mengatakan, pihaknya beberapa kali menangani kasus kekerasan serta perusakan yang dilakukan oleh geng dan juga berandal bermotor.
Kasus terbaru yang dilakukan geng dan berandal bermotor lanjut Syahdudi, yaitu penganiayaan kepada anak di bawah umur, di mana korbannya mengalami luka-luka.
"Dari dua kasus terakhir yang kami tangani, ada 14 orang dijadikan tersangka, sebelas di antaranya masih di bawah umur," katanya. (antara/jpnn)
BERITA TERKAIT
- Atlet Balap Motor Divaksin, Bamsoet Apresiasi Pemerintah
- Ban Motor Michelin Kini Dijual Tanpa Bungkus Plastik
- Geng Motor Pembacok Polisi di Menteng Terapkan Syarat Khusus Merekrut Anggota Baru
- Muhammad Farhan Tewas Dibantai Geng Motor, Dihantam Pakai Kayu Balok
- Dihantam Ombak, Perahu Motor Tenggelam, Kombes Widodo: Mohon Doanya
- Pesan untuk Anggota Geng Motor Enjoi MBR 86: Siap-siap Saja Diciduk Polisi!