Komunitas Ekonomi Kreatif Apresiasi Dukungan Presiden Jokowi

Komunitas Ekonomi Kreatif Apresiasi Dukungan Presiden Jokowi
Presiden Jokowi. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo alias Jokowi begitu yakin dengan perkembangan ekonomi kreatif (Ekraf) saat ini dan akan menjadi tulang punggung ekonomi bangsa ke depan.

Keyakinan ini sangat mendasar seusai ekonomi kreatif bertahan dan berhasil di tengah-tengah Pandemi Covid-19.

Pegiat Startup yang tergabung dalam Komunitas Gerakan Ekonomi Kreatif Febryan Wishnu mengapresiasi dukungan Presiden Jokowi terhadap perkembangan ekonomi kreatif di tanah air.

Sebab, ekonomi kreatif diyakini bakal menjadi tulang punggung ekonomi Indonesia di masa depan.

Menurut Wishnu, perjuangan para pelaku industri ekonomi kreatif di Indonesia untuk mengambil bagian dalam momentum Kebangkitan Nasional telah teruji.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan mengadakan sejumlah program unggulan, baik mandiri atau berkolaborasi dengan pemerintah.

“Bagi pelaku ekonomi kreatif tanah air, pandemi Covid-19 bagaikan dua sisi mata uang. Selain berdampak pada penurunan produksi maupun omset, pandemi juga membuka peluang baru bagi pelaku ekonomi kreatif di Indonesia untuk terus berinovasi,” kata Wishnu, Minggu (9/10).

Menurut Wishnu, ekonomi kreatif menjadi sektor yang menjanjikan, tak hanya pada produk tetapi juga pada peningkatan sumber daya manusia (SDM).

Pegiat Startup yang tergabung dalam Komunitas Gerakan Ekonomi Kreatif Febryan Wishnu mengapresiasi dukungan Presiden Jokowi terhadap perkembangan ekonomi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News