Kopi Cowas

Oleh Dahlan Iskan

Kopi Cowas
Dahlan Iskan.

Ada satu teman yang sekarang punya 100 gerai. Di Jakarta saja. Seperti Bukanagara Coffee. Milik Willawati.

Baca Juga:

Dia keluarga Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang. Yang juga punya banyak butik. Dan belakangan jadi produser film. Termasuk film Marina si Pembunuh. Atau Bid'ah Cinta.

Salah satu gerainya di dekat rumah saya. Di lantai 4 Pacific Place. Tidak perlu ojek online. Kalau mau ke sana tinggal menyeberang.

Lihatlah nama-nama cafe di bawah ini. Begitu banyaknya: Tanamera, Anomali, Giyanti, Filosofi Kopi, Ombe Coffee, Bukanagara Coffee & Roastery.

Lihat juga yang outlet-nya bukan main banyaknya: Kopi Buatan Mantan, Janji Jiwa, Kulo, Maxx Coffee, Kenangan, Fore, Di Bawah Tangga. Semua sukses.

Yang nama cafe-nya belum disebut silakan --masukkan di kolom komentar.

Di antara yang banyak itu ada yang sehari omsetnya Rp 2 miliar. Sebulan Rp 60 miliar!

Saya jadi ingat masa lalu.

Terbukti Starbucks ternyata bukan ancaman. Bagi yang kreatif. Saya juga bertanya pada bos Kapal Api. Produsen kopi terbesar di Indonesia itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News